Home » Mobil Honda » Kelebihan dan Kekurangan New Honda Mobilio Beserta Spesifikasinya

Kelebihan dan Kekurangan New Honda Mobilio Beserta Spesifikasinya

Kelebihan New Honda Mobilio Beserta Spesifikasinya – Jika bicara soal otomotif memang tidak ada habisnya, seperti salah satu pabrikan asal Jepang yaitu Honda yang telah meluncurkan mobil MVP terbarunya yaitu Honda Mobilio. Kehadiran dari mobil New Honda Mobilio 2017 yang bertajuk Enjoy New Sensation ini tentunya akan membuat para konsumen otomotif, kususnya mobil tipe keluarga akan kepincut dengan penampilan mobil berjenis MVP ini telah dirancang dengan desain yang lebih fresh dan tentunya sangat aerodinamis, sehingga kalian akan semakin pede ketika menggunakanya ke tempat tongkrongan anda, karena penampilannya semakin menawan.

Honda memang tidak pernah kehilangan ide kalu menyangkut sepeda motor ataupun mobil, pasalnya perusahaan asal Jepang yang satu ini terus gencar meluncurkan berbagai produk dengan peningkatan teknologi baru dan dipadukan dengan desain-desain yang fresh sehingga membuat para konsumennya semakin kepincut dengan produk-produk yang mereka luncurkan. Seperti New Honda Mobilio 2017 mobil bertipe MVP yang memiliki tampilan fisik yang cukup menawan dengan pembaruan pada sektor bagian depan sehingga tampangnya semakin gagah dan pemberani. Tidak hanya itu jika kalian tidak suka dengan tipe MVP, kalian bisa memilih mobil bertipe City car seperti Mobil Honda Brio Satya, ataupun kalian yang menyukai tipe sedan seperti New Honda Accord, dan masih banyak lagi jenis-jenis mobil yang lainnya dari pabrikan Honda.

Kelebihan New Honda Mobilio

PT. Honda Propect Motor telah memberikan julukan New Honda Mobilio 2017 ini dengan sebutan New Sensation, dimana mobil ini memiliki layout yang lebih pipih. Kemudian penggunaan girll yang tegas pada bagian depan telah disusun dengan lebih atraktif yang menyerupai bentuk dari Honda Accord. Dengan penampilannya yang lebih fresh tentunya akan membuat angin segar pada deretan mobil low MVP di Indonesia. Selain itu di Indonesia sendiri banyak sekali konsumen yang lebih memilih kendaraan yang mampu menampung banyak orang, karena itulah Honda meluncurkan mobil Honda Mobilio ini.

Dengan bermodalkan panjang 4.386 mm, tentunya membuat New Honda Mobilio ini cocok sebagai mobil keluarga, karena mobil ini mampu menampung maksimal 7 penumpang, selain itu mobil ini memiliki kabin yang lapang dan tidak susah untuk parkir. Kemudian Mobilio ini memiliki ground clearance berukuran 189 mm, jadi masih aman dan nyaman ketika diajak melewati jalan bergelombang. Beralih ke bagian dapur pacu Honda Mobilio ini telah mengusung mesin 1.5 L SOHC 4 Silinder segaris dengan 16 katup i-VTEC + DBW. Dengan mesin tersebut tentunya membuat mobil ini mampu menghasilkan tenaga yang power full, nah bagi kalian yang penasaran lebih baik simak informasi kami tentang Kelebihan New Honda Mobilio dan kekurangannya berikut ini, supaya kalian lebih detail mengetahui tentang mobil MVP milik Honda ini.

Kelebihan New Honda Mobilio Terlengkap

Kali ini kita masuk dalam pembahasan tentang Kelebihan dan Kekurangan Mobil Honda Mobilio terbaru, nah untuk yang pertama kami akan membahas tentang Keunggulan New Honda Mobilio yang kemudian akan kami sambung dengan kelemahan New Honda Mobilio. Untuk Kelebihan yang pertama dari mobil ini hadir pada sektor luar, dimana mobil ini telah di desain dengan gaya modern dan mewah, sehingga para konsumennya merasakan jika memang mobil inilah yang pantas untuk mereka miliki, sebagai kendaraan pribadi yang memiliki tampilan aerodinamis dan juga mampu menampung anggota keluarga kalian sekalipun.

Selain bagian luarnya yang sangat memukau, Kelebihan New Honda Mobilio juga hadir pada sektor dalamnya dimana yang pertama mobil ini telah menerapkan interior yang dipilih kusus untuk membuat para penumpangnya nyaman ketika duduk di bagian dalam mobil. Selain itu telah terpasang Audio Made for Ipod dan iPhone yang akan membuat perjalanan anda akan semakin menarik. Kemudian mobil ini juga memiliki kabin yang lapang dan mampu menampung bagasi lebih banyak serta ruang bagasi harus fleksibel yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan para konsumennya.

Kelebihan New Honda Mobilio ini juga hadir pada sektor mesin, dimana pada bagian mesin telah terpasang mesin dengan mesin berkapasitas 1496 cc dengan tipe 1.5 L SOHC silinder segaris dengan 16 katup i-VTEC + DBW yang mampu memuntahkan tenaga Daya maksimumnya mencapai 88 Kw atau setara dengan 118 PS pada putaran 6.600 Rpm dan menghasilkan torsi hingga 14,8 Kw atau 145 Nm pada putaran 4.600 Rpm. Selain itu mobil ini juga telah menggunakan sistem bahan bakar PGM-FI sehingga irit bahan bakar. Komperasi yang dihasilkan juga mencapai 10,3 : 1.

Selain itu Kelebihan New Honda Mobilio ini juga hadir pada sektor keamanan dimana mobil ini telah menerapkan Dual SRS air bag yang terdapat pada bagian depan pada penumpang baris pertama. Rangka mobilio honda ini dirancang untuk melindungi penumpang dari tabrakan karena memiliki kekokohan yang akurat. Pada varian Honda mobilio E CVT telah terdapat fitur ABS atau yang lebih sering disebut dengan Aint-lock Bracking System. Dengan spesifikasi yang diberikan oleh mobilio ini tentunya akan membuat para penggunanya semakin nyaman ketika menggunakan New Honda mobilio kemanapun.

Beberapa Kekurangan New Honda Mobilio

Setelah kami memberikan Kelebihan New Honda Mobilio diatas, kini saatnya kami memberikan info mengenai Kekurangan New honda mobilio untuk anda smeua, yang diantaranya adalah dari transmisi CVT dimana New Honda Mobilio dianggap kurang mampu menyalurkan tenaga yang sesungguhnya sepertihalnya ketika kalian mencoba Honda mobilio versi manual dimana performa mobil ini akan terasa melambat pada kecepatan sedang. Namun menurut saya itu wajar-wajar saja karena memang mobil ini dirancang sebagai mobil tipe keluarga jadi tidak memiliki masalah yang berarti.

Kelebihan New Honda Mobilio

Kemudian mobil ini juga memiliki suspensi yang sedikit terasa kaku, jika dibandingkan dengan kerabatnya yang lain diantaranya honda Jazz atau tipe mobil lain yang memiliki tipe hatchback. Perbedaan itu menurut kami cukup wajar dan tidak terlalu bermasalah, karena kedua mobil ini juga memiliki tipe dan harga yang berbeda. Lalu mobil ini juga memiliki kelemahan dibagian kabin belakang dimana pada bagian tersebut akan mengeluarkan suara-suara yang cukup bising ketika kalian memacu pada kecepatan diatas 80 km/jam. Namun seperti yang kami bilang sebelumnya bahwa kekurangan-kekurangan tersebut tidak begitu berarti. Mungkin itulah tadi Kelebihan New Honda Mobilio dan kekurangannya yang dapat kami berikan untuk anda.

Kelebihan New Honda Mobilio
Kekurangan New Honda Mobilio
Desain Modern dan mewahPerforma transmisi CVT kurang masimum
Terpasang Audio made for Ipod dan iPhoneSuspensi terasa kurang nyaman
Bagasi fleksibel sehingga mampu diatur kapasitasnyaSuara bisng di dalam kabin
Kapasitas mesin 1.496cc
Irit bahan bakar
Memiliki tarikan mesin yang mantap
Dilengkapi dengan keamanan yang canggih

Itulah tadi informasi yang dapat kami berikan untuk anda dalam informasi seputar Kelebihan New Honda Mobilio Terbaru dan Kekurangannya dari kelebihanmobil.com, kemudian untuk kalian yang ingin membeli namun merasa ragu dengan adanya beberapa kekurangan dari mobil ini, tenang saja karena kalian bisa mengatasi kekurangan tersebut dengan cara membuat Modifikasi New Honda Mobilio supaya dapat menutupi beberapa kekurangan yang ada, dan hasilnya kalian akan mendapatkan kenyamanan yang super maksimal di setiap kalian menggunakan New Honda Mobilio ini.

Setelah kalian mendapatkan informasi kelebihan New Honda Mobilio dan Kekurangannya, disini kami tidak akan memberikannya hanya sapai disitu karena kami ingin memberikan informasi yang lengkap, jadi kami putuskan akan menambah materi yang kami bawakan dengan memberikan Spesifikasi New Honda Mobilio dan tidak lupa juga membawakan Harga New Mobilio agar kalian yang merasa belum mengetahui tentang Review New honda mobilio menjadi tahu secara detail tentang berbagai spesifikasi yang adapa di dalam mobil ini. Nah untuk lebih jelasnya langsung saja dapat kalian simak Spesifikasi dan Harga pada berikut ini.

Kumpulan Spesifikasi New Honda Mobilio

Dimensi
Panjang X Lebar X Tinggi4.386 mm x 1.683 mm x 1.603 mm
Jarak Poros Roda2.650 mm
Jarak Pijak Bagian Depan Mobil1472 mm
Ground Clearance189 mm
Kapasitas Tangki Bahan Bakar42 Liter
Mesin
Tipe Mesin1.5 L SOHC 4 silinder segaris, 16 katup i-VTEC + DBW
Volume Silinder1496 cc
Daya Maksimal88 Kw (118 PS) / 6.600 rpm
Torsi Maksimal14,8 kg,m (145Nm) / 4.600rpm
Sistem Bahan BakarPGM-FI
Perbandingan Komperasi10,3:1
Rangka
Sistem KemudiRack & Pinion + Electric Power Steering (EPS)
Suspensi DepanMacPherson Strut
Suspensi BelakangH-Shape Torsion Beam
Rem DepanVentilated Disc
Rem BelakangDrum
Ukuran Ban185/65 R15
Ukuran VelgVelg Tipe S  – Trim Wheel 15’
Velg Tipe E M/T dan E CVT   – Alloy Wheel 15’
Fitur
Keamanan
  • Wave Key
  • Keyless Entry
  • Immobilizer
  • Security Alarm
Fitur Lainnya
  • Power DoorStruktur rangka bodi G-CON + ACE
  • Pedestrian Protection
  • Side Impact Beam
  • Dual SRS Airbag
  • Pretensioner with Load Limiter Seat Belt

Daftar Harga New Honda Mobilio Terlengkap

Tipe
Harga
Harga Honda Mobilio S MTRp. 195.000.000,-
Harga Honda Mobilio E MTRp. 215.500.000,-
Harga Honda Mobilio E CVTRp. 226.500.000,-
Harga Honda Mobilio RS MTRp. 238.500.000,-
Harga Honda Mobilio RS CVTRp. 249.000.000,-

Naah demikianlah informasi kami mengenai Spesifikasi dan Harga New Honda Mobilio untuk anda. Kami beritahukan bahwa harga yang kami cantumkan diatas merupakan harga yang kami ambil sesuai ORT Jakarta. Jadi untuk kalian yang berada di luar jabotabek bisa memperkirakan harga yang kami cantumkan diatas yang bisa saja lebih murah dan bisa saja lebih mahal dari harga tersebut. Selain itu kami beritahukan juga bahwa haraga tersebut bisa berubah sewaktu-waktu, jadi kalian harus lebih teliti lagi ketika mensurfai harga dari New Honda Mobilio ini.

Nah untuk kalian yang sudah yakin ingin membeli New Honda Mobilio ini, kami sarankan untuk langsung datang dan mengetahi lebih detail tetang mobil ini ke dealer terdekat di kota anda, dan juga mengetahui harga cash ataupun harga kredit new Honda Mobilio ini. Kami rasa cukup sekian informasi yang dapat kami sampaikan untuk anda, kami harap informasi kami kali ini dapat bermanfaat bagi anda semua, cukup sekian dari kami dan kami mohon maaf jika ada beberapa kata-kata yang kurang tepat pada penulisan kami di Kelebihan dan Kekurangan New Honda Mobilio kali ini. Terimakasih atas perhatiannya dan sampai bertemu lagi selanjutnya.