Home » Informasi » 5 Cara Mematikan Alarm Scoopy : Alat & Persiapan

5 Cara Mematikan Alarm Scoopy : Alat & Persiapan

Cara Mematikan Alarm Scoopy | Motor matic keluaran terbaru sudah dilengkapi fitur Keyless atau tanpa kunci yang biasa disebut juga sebagai Smart Key Sistem. Fitur ini memiliki fungsi agar pengguna kendaraan bisa mengunci serta membuka kuncinya tanpa perlu memasukkan kunci ke dalam kontak.

Honda Scoopy menjadi salah satu motor matic yang sudah dilengkapi dengan fitur Keyless ini. Sehingga pengguna Scoopy sudah bisa menyalakan dan mematikan bunyi alarm pada motor tersebut. Lalu, bagaimana cara mematikan alarm Scoopy yang benar?

Namun sebelum membahas cara untuk mematikan alarm Scoopy, ketahui lebih lanjut tentang fitur Keyless ini.

Cara Mematikan Alarm Scoopy

Fitur Smart Key Sistem

Seperti yang sudah dibahas di awal, bahwa Smart Key Sistem merupakan fitur Keyless yang diberikan pada Honda Scoopy sebagai alarm perlindungan anti maling. Selain itu, fitur ini juga dilengkapi dengan alarm anti pencurian dan answer back system yang memudahkan pengguna menemukan motor Scoopy saat diparkir di tempat ramai.

Bunyi alarm yang aktif pada Honda Scoopy merupakan kelebihan dari fitur keamanan anti theft alarm, ini berguna untuk menjaga motor Anda aman dari tindak pencurian. Sehingga, Anda tidak perlu khawatir motor Scoopy Anda akan dicuri saat sedang terparkir, karena motor ini akan mengeluarkan bunyi alarm secara otomatis saat tersenggol benda lain atau mendapatkan tekanan cukup besar.

Namun, beberapa orang bisa saja merasa bahwa bunyi alarm yang muncul cukup mengganggu, apalagi ketika diparkir di dekat tempat yang membutuhkan ketenangan atau di dalam rumah. Bisa saja bunyi alarm aktif bukan karena maling, tetapi tersenggol kendaraan lain secara tidak sengaja, atau ada anak-anak yang memainkan motor tersebut.

Untuk mematikan bunyi alarm pada motor Scoopy bisa dilakukan dengan mudah. Caranya juga sangat simpel, tidak serumit yang Anda bayangkan. Untuk caranya, Anda bisa simak langkah-langkahnya melalui artikel ini.

Cara Mematikan Bunyi Alarm Scoopy

Tahap pertama adalah persiapan mematikan alarm Scoopy. Anda bisa mengecek terlebih dahulu panel speedometer kemudian mempersiapkan alat mematikan alarm Scoopy yaitu remote motor.

Untuk lebih jelasnya mengenai cara mematikan alarm Scoopy, simak langkah-langkah berikut ini:

1.    Mengecek Lampu Indikator

Untuk memastikan alarm motor Scoopy menyala, cek terlebih dahulu lampu indikator alarm pada bagian panel speedometer Honda Scoopy. Jika lampu tersebut berkedip merah di sisi kanan panel speedometer, berarti alarm atau sistem anti maling pada motor Scoopy sedang bekerja atau aktif.

2.    Memastikan Remote Alarm Terhubung

Pastikan bahwa remote sudah terhubung dengan motor Scoopy, dan jarak antara remot dengan motor tidak terlalu jauh. Sehingga remote dapat digunakan untuk menonaktifkan alarm Honda Scoopy yang sedang aktif.

3.    Tekan Tombol Kunci dan Tahan

Matikan fitur alarm motor Scoopy dengan menekan tombol kunci pada remote lalu tahan. Waktu menahan tombol tersebut selesai ditandai dengan lampu indikator di bagian atas remote alarm menyala hijau.

4.    Menekan Tombol Starter

Langkah selanjutnya adalah menekan dua kali tombol starter pada motor Scoopy. Letak tombol starter motor Scoopy sama seperti tombol starter pada jenis motor lain, yaitu di setang sebelah kanan. Dengan menekan tombol ini, bunyi alarm motor Scoopy bisa dinonaktifkan.

Perlu diingat, jika Anda hanya mematikan alarm tidak sampai menekan tombol starter, maka ketika motor Scoopy Anda kembali bersenggolan, maka bunyi alarm akan menyala kembali.

5.    Alarm Alarm Scoopy Berhasil Dinonaktifkan

Setelah langkah di atas selesai, Anda sudah berhasil mematikan alarm Honda Scoopy. Sehingga, bunyi alarm tidak akan menyala saat motor Scoopy Anda bersenggolan dengan motor lain saat sedang terparkir ataupun terkena senggolan benda lain.

Cara Menyalakan Kembali Alarm Scoopy

Meskipun sudah dinonaktifkan, Anda masih bisa menyalakan kembali alarm tersebut agar bisa berbunyi untuk berjaga-jaga. Caranya yaitu dengan menekan tombol pada remote yang memiliki lambang alarm dan motor. Sehingga, sistem anti maling akan aktif kembali dan alarm motor Scoopy bisa berbunyi ketika mendapatkan benturan atau tekanan besar dari benda lain.

Cara Menyalakan Mesin Scoopy dengan Remote

Sebagai informasi tambahan untuk menyalakan motor Scoopy menggunakan remote smart key, Anda bisa lakukan cara berikut ini:

Pastikan jarak antara remote dan moto motor hanya terpisahkan dua hingga tiga meter, lalu tekan tombol yang memiliki gambar kunci sampai lampu indikator menyala hijau.

Selanjutnya, tekan tombol starter sekali, lalu akan ada suara yang muncul dan lampu indikator kunci akan menyala di bagian panel speedometer.

Agar mesin bisa menyala, Anda bisa memutar knop ke ignition (yang dilambangkan dengan huruf i) dan starter motor seperti menyalakan motor pada umumnya.

Nah itu dia cara mematikan alarm Scoopy dari Kelebihan Mobil yang bisa Anda lakukan agar bunyi alarm tidak mengganggu saat Anda berada di tempat umum atau parkiran. Namun, apabila Anda sedang berada di rumah atau di lingkungan yang sedang sepi, ada baiknya sistem alarm pada Honda Scoopy tetap diaktifkan untuk berjaga-jaga.