Home » Mobil Honda » Kekurangan All New Honda Brio 2024 dan Kelebihan

Kekurangan All New Honda Brio 2024 dan Kelebihan

Kekurangan All New Honda Brio | Honda brio merupakan jenis mobil hatchback dengan lima pintu yang dibuat oleh pabrikan Honda, mobil ini mulai diperkenalkan ke publik pada tahun 2011. Sedangkan di Indonesia sendiri mobil hatchback honda ini diluncurkan pada tahun 2012, dimana harga honda brio pada awal peluncurannya berkisar antara 149 sampai dengan 170 juta rupiah. Dan pada tahun 2013 mobil ini hadir dengan versi LGCC.

Untuk versi LGCC memiliki nama Honda Brio Satya. LGCC atau Low Cost Green Car maka mobil honda brio satya ini termasuk mobil ramah lingkungan dan irit akan bahan bakar. Selain itu, harga honda brio satya ini juga termasuk murah. Akan tetapi untuk anda yang merasa ingin membeli mobil terbaru honda brio atau All New Honda Brio, maka ada baiknya jika anda melihat dahulu informasi tentang Kekurangan dan Kelebihan All New Honda Brio yang akan kami bahas.

Dengan anda melihat terlebih dulu informasi tentang kekurangan dan kelebihan honda brio yang akan kami bahas untuk sekarang ini, maka anda akan mengetahui apakah mobil All New Honda Brio ini memang layak untuk menjadi kendaraan pribadi anda atau tidak. Bagi anda yang memang merasa penasaran dengan informasi tentang kelebihan dan kekurangan All New Honda Brio yang akan kami berikan hari ini, silahkan untuk anda melihat informasi lengkapnya dibawah ini.

Kelebihan All New Honda Brio Terbaru

Kelebihan All New Honda Brio

Kelebihan All New Honda Brio yang pertama kami rasa dari sisi desain eksteriornya, dimana desain eksterior honda brio terbaru ini telah dirancang dengan sangat modern dan cukup sporty. Dan hal tersebut tentunya akan membuat para pengguna lebih merasa percaya diri saat mengendarai mobil honda hatchback terbaru ini. Dan hal – hal yang membuat tampilan mobil All new honda brio ini tampak lebih sporty diantaranya ialah lampu utama yang dirancang dengan modern.

Bukan hanya lampu utamanya saja yang telah dirancang dengan modern ditambah dengan adanya fog lamp pada bagian depan bawah yang akan menambah penerangan anda ketika berkendara dimalam hari. Akan tetapi pada bagian lampu belakang juga telah dirancang dengan modern juga. Sehingga penampilannya dari belakang juga sudah tampak sporty. Ditambah lagi dengan desain velg yang sudah cukup sporty, membuat penampilan kaki – kaki honda brio ini juga tampak lebih sporty.

Keunggulan Honda All New Brio yang lainnya ialah ada pada bagian interiornya, dimana untuk desain interior honda brio terbaru ini juga telah dirancang dengan modern, terlebih lagi untuk tipe sportnya. Selain itu, beberapa fitur – fitur interior yang disematkan juga sudah cukup lengkap, dimana beberapa fitur interior honda brio terbaru ini diantaranya ialah fitur Digital AC, sehingga para pengguna akan lebih mudah untuk mengatur AC.

Fitur honda brio lainnya ialah steering wheel yang dirancang dapat diatur agar lebih mudah diatur, ditambah lagi pada bagian kemudi juga telah ditambahkan beberapa tombol pengaturan audio yang akan lebih memudahkan pengemudi untuk mengatur keluaran audio seperti mengatur volume, mengubah channel, dll. Fitur All New Honda Brio lainnya ialah auto door lock by speed and power door mirror sehingga para pengguna lebih aman.

Sedangkan kelebihan honda brio lainnya yang ada ialah sistem keamanan honda brio sudah cukup lengkap, diantaranya ialah strukur kerangka mobil yang sudah mengguankan G-CON + ACE. Dimana kerangka tersebut dapat meredam serta menyalurkan energi benturan jika terjadi sebuah kecelakaan atau tabrakan yang tidak dapat dihindari. Selain itu, fitur lainnya ialah ABS + EBD yang terdapat pada semua tipe mobil.

Selain itu, untuk sistem keamanan lainnya yang telah disematkan kedalam mobil honda brio terbaru ini adalah alarm system, menjadikan para pengguna akan lebih merasa aman pada saat akan memarkirkan mobil. Ditambah dengan wave key and keyless entry, dimana para pengguna akan lebih mudah saat akan menstart engine. Selain itu, kelebihan honda all new brio lainnya ialah terdapat Dual Front SRS airbags and seatbelt reminder, yang dapat menjaga para pengguna terjadi kecelakaan.

Kekurangan All New Honda Brio

Kekurangan All New Honda Brio

Setelah kami membahas beberapa kelebihan mobil honda brio terbaru, selanjutnya kami akan membahas kekurangan all new honda brio terbaru. Dimana untuk beberapa kekurangan honda brio diantaranya ialah kapasitas engine yang rendah, dimana untuk kapasitas mesin honda brio ialah 1.2L. Meskipun kapasitas tersebut tidak terlalu rendah, akan tetapi kapasitas mobil honda brio tersebut dirasa masih cukup kurang untuk mobil sekelasnya.

Selain itu, untuk kekurangan All New honda brio yang lainnya ialah kapasitas mobil yang kecil, hal tersebut mungkin membuat para pengguna tidak merasa nyaman karena sempit, terutama untuk kursi baris kedua yang lebih terasa sempit. Selain itu, untuk kapasitas bagasi yang dimiliki mobil honda brio ini sudah terlalu kecil, sehingga para pengguna tidak dapat membawa banyak barang menggunakan mobil all new honda brio ini.

Kelebihan Toyota C-HR
Kekurangan Toyota C-HR
Memiliki Desain Eksterior Yang SportyMemiliki kapasitas mesin yang rendah
Fitur Interior dan Eksterior Cukup LengkapKapasitas interior terlalu sempit
Fitur keselamatan sudah lengkapKapasitas bagasi sempit
Irit konsumsi bahan bakarnya
Harga belinya sangat terjangkau

kami rasa cukup sekian saja dulu untuk informasi mengenai Kekurangan dan Kelebihan All New Honda Brio yang dapat kami berikan kepada anda, semoga saja dari sedikit informasi yang baru kami berikan diatas tadi itu dapat bermanfaat untuk anda – anda sekalian. Dan bagi anda yang memang benar – benar ingin membeli mobil honda brio ini, maka ada baiknya apabila anda melihat kembali informasi Harga All New Honda Brio terbaru yang akan kami berikan juga.

Dengan anda melihat terlebih dulu informasi harga honda brio terbaru yang akan kami berikan juga, maka anda akan lebih merasa yakin karena anda sudah mengetahui harganya. Namun selain memberikan informasi tentang Harga Honda Brio terbaru, anda juga dapat melihat informasi Spesifikasi Honda Brio yang juga kami berikan kepada anda – anda sekalian. Tidak perlu berlama – lama lagi, maka silahkan anda melihat informasi lengkapnya dibawah ini.

Spesifikasi All New Honda Brio

Mesin
Tipe Mesin1.2 L SOHC 4 Silinder Segaris, 16 Katup i-VTEC + DBW
Volume Silinder1,199 cc
Daya Maksimal90 ps / 6,000 rpm
Torsi Maksimal110 Nm / 4.800 rpm
Sistem Bahan BakarPGM-FI
TransmisiManual / CVT
Rangka
Suspensi DepanMacPherson strut
Suspensi BelakangH-Shape Torsion Beam
Rem DepanVentilated disc
Rem BelakangDrum
Ukuran Ban185/55 R15
VelgAlloy Wheel 15″
Dimensi
Panjang X Lebar X Tinggi3.815mm x 1.680mm x 1.485mm
Jarak Poros Roda2,405 mm
Jarak Pijakan Depan1,475 mm
Jarak Pijakan Belakang1,460 mm
Kapasitas Tangki35L

Daftar Harga All New Honda Brio

Tipe
Harga
Harga All New Honda Brio S M/TRp 143.500.000
Harga All New Honda Brio E M/TRp 152.200.000
Harga All New Honda Brio E CVTRp 167.600.000
Harga All New Honda Brio RS M/TRp 180.400.000
Harga All New Honda Brio RS CVTRp 195.700.000

Demikian itu untuk informasi tentang Spesifikasi dan Harga All New Honda Brio yang sekiranya kami dapat berikan kepada anda untuk sekarang ini, semoga saja dari sedikit informasi yang baru saja kami berikan tentang harga dan spesifikasi honda brio yang baru saja kami berikan kepada anda. Semoga saja dari informasi yang saya berikan diatas tadi dapat memberikan banyak manfaat untuk anda – anda sekalian semuanya.

Apabila anda ingin mengetahui kembali informasi tentang kelebihan dan kekurangan mobil ataupun daftar harga mobil lainnya, mungkin anda dapat mencoba untuk meilhat informasi tentang Harga Mobil Honda Mobilio Bekas yang beberapa waktu lalu sudah pernah kami berikan. Siapa tahu saja diantara anda – anda sekalian ini ada yang ingin membeli mobil honda mobilio dan sedang membutuhkan referensi harga terbarunya sekarang ini.