Home » Honda » Kekurangan dan Kelebihan Honda ADV 150 Terlengkap

Kekurangan dan Kelebihan Honda ADV 150 Terlengkap

Kelebihan Honda ADV 150 | Sekarang ini kami ingin kembali memberikan sebuah informasi mengenai kekurangan dan kelebihan motor, adapun untuk pembahasan mengenai kelebihan dan kekurangan motor yang akan kami berikan hari ini adalah Kelebihan dan Kekurangan Honda ADV 150. Motor Honda ADV 150 merupakan jenis skuter matik yang diproduksi oleh pabrikan motor honda sejak tahun 2019, sepeda motor matic honda ini pertama kali diperkenalkan dalam acara Otomotif Gaikindo Indonesia Internasional Auto Show tahun 2019 dan Indonesia merupakan negara pertama yang menjadi tempat peluncuran motor matic honda terbaru ini.

Motor honda ADV 150 merupakan jenis motor matic yang sama dengan jenis motor Honda PCX 150, dengan ukuran body yang besar dan tinggi sehingga memberikan kenyamanan didalam berkendara. Selain itu, untuk kapasitas mesinnya sendiri sudah cukup besar yaitu 150cc, membuat para pengguna tentunya dapat menikmati sensasi berkendara yang lebih menyenangkan. Dan untuk anda yang kebetulan memiliki rencana untuk membeli sebuah motor jenis matic, maka tidak ada salahnya bagi anda untuk mencoba melihat terlebih dahulu informasi tentang kelebihan dan kekurangan honda ADV 150 yang akan kami berikan hari ini.

Barang kali saja setelah anda melihat informasi mengenai kekurangan dan kelebihan honda ADV 150 yang kami sajikan ini, anda akan merasa tertarik untuk membeli sepeda motor honda matic yang satu ini. Karena anda merasa sepeda motor honda matic yang satu ini sesuai atau cocok dengan jenis sepeda motor matic yang anda cari. Dan bagi anda yang sekiranya merasa ingin segera mengetahui dengan lengkap informasi tersebut, maka mari kita lihat bersama – sama informasi mengenai kelebihan dan kekurangan honda ADV 150 dengan lengkap yang akan kami sajikan hanya untuk anda – anda sekalian dibawah ini.

Kelebihan Honda ADV 150 Terlengkap

Kelebihan Honda ADV 150

Kunggulan honda ADV 150 yang pertama pastinya sudah sangat begitu jelas terlihat dari sisi desain motor yang begitu pas sebagai jenis motor petualang, dengan ground clearance yang tinggi membuat sepeda motor honda matic yang satu ini dapat melalui berbagai medan dengan lebih mudah. Ditambah dengan posisi duduk dengan stang yang pas, menjadikan para pengguna akan lebih merasa nyaman dan tidak mudah letih pada berkendara dengan jarak yang jauh. Selain itu, bentuk jok atau tempat duduk yang empuk juga akan menambah kenyamanan didalam berkendara serta posisi kaki yang lebih panjang menjadikan para pengguna akan lebih santai.

Selain itu, kelebihan motor honda ADV 150 yang lainnya ialah telah dilengkapi dengan sejumlah fitur – fitur yang cukup lengkap, beberapa fitur tersebut diantaranya ialah penggunaan lampu LED pada bagian lampu depan dan belakang. Pada bagian lampu depan juga telah terpasang fitur DRL atau Daytime Running Light yang akan memberikan kesan lebih modern terhadap motor honda matic yang satu ini, sedangkan pada lampu bagian belakang juga telah terpasang fitur ESS atau Emergancy Stop Signal. Dimana fitur ini akan bekerja ketika terjadi keadaan darurat seperti misalnya melakukan pengereman mendadak pada saat kecepatan tinggi.

Kelebihan honda ADV 150 yang lainnya lagi ialah ada pada bagian speedometer, dimana jenis speedometer yang digunakan sudah menggunakan jenis speedometer digital, sehingga tampilan informasi seperti fuel meter, speedometer, battery indicator dan yang lainnya akan tersaji secara lebih modern dan tepat. Ditambah lagi, pada bagian kemudi juga terdapat Power Charger in Console Box, menjadikan para pengguna dapat melakukan pengisian pada smartphone dan menyimpannya pada bagian console box. Bukan hanya itu, sepeda motor honda ADV 150 ini juga telah dilengkapi dengan tempat penyimpanan yang sangat besar yaitu 28L, sehingga para pengguna dapat dengan lebih mudah menyimpan barang bawaannya.

Untuk kelebihan honda ADV 150 yang lainnya lagi terdapat pada bagian suspensi belakang, dimana suspensi belakang honda ADV 150 menggunakan jenis suspensi Twin Subtank. Menjadikan para pengguna akan lebih merasa nyaman saat berkendara, terutama pada saat melalui jalanan yang tidak baik. Sedangkan kelebihan motor honda ADV 150 yang lainnya lagi ialah sistem pengereman sudah menggunakan jenis wavy disc brake untuk roda depan dan belakangnya, menjadikan pengereman dapat dilakukan dengan lebih baik dan lebih aman. Serta dapat memberikan kesan yang lebih agresif terhadap sepeda motor honda matic yang satu ini.

Kelebihan honda ADV 150 yang terakhir ialah ada pada bagian mesinnya, meskipun untuk penggunakan mesin honda ADV 150 ini sama dengan jenis mesin yang digunakan pada mesin honda PCX yaitu 4 tak, SOHC, eSP, ISS dengan kapasitas mesin 150cc, sehingga perfoma mesin honda ADV 150 ini bisa dikatakan sudah cukup mumpuni dan dapat melaju dengan cukup gesit dijalanan. Ditambah lagi dengan penggunaan sistem bahan bakar PGM-FI yang akan membuat konsumsi bahan bakar honda ADV 150 ini akan semakin irit. Hal tersebut tentunya akan membuat para pengguna menjadi lebih merasa aman dan nyaman saat berkendara.

Kekurangan Honda ADV 150 Terlengkap

Harga Honda ADV 150

Setelah tadi kami membahas beberapa keunggulan honda ADV 150, maka sekarang ini kami akan membahas beberapa kekurangan honda ADV 150. Adapun untuk beberapa kekurangan honda ADV 150 itu sendiri diantaranya ialah posisi tempat duduk bagian belakang yang terlalu tinggi dan jok nya terlalu tipis. Hal tersebut akan membuat para pengguna yang duduk dibagian belakang akan sedikit kesulitan untuk naik dan akan merasa kurang nyaman pada saat duduk dibelakang. Selain itu, beberapa kelemahan honda ADV 150 yang lainnya ialah handlingnya terasa kurang lincah, hal tersebut mungkin dikarenakan motor honda ADV 150 yang terlalu besar sehingga terasa sangat berat.

Untuk kekurangan honda ADV 150 yang lainnya lagi ialah harga honda ADV 150 yang dirasa terlalu mahal, dengan kapasitas mesin yang ditawarkan serta fitur – fitur yang diberikan. Honda ADV 150 yang dibandrol dengan harga termurah 34 juta rupiah ini dirasa terlalu mahal. Dengan tingginya harga beli sepeda motor honda ADV 150 ini, maka hal tersebut juga akan berpengaruh dengan harga sparepart honda ADV 150 yang tinggi pula. Sehingga untuk anda yang memutuskan untuk membeli sepeda motor matic yang satu ini, maka anda harus bersiap-siap untuk mengeluarkan biaya perawatan yang juga cukup tinggi.

Kelebihan Honda ADV 150
Kekurangan Honda ADV 150
Desainnya sangat sporty dan tangguhJok belakang terlalu tinggi
Memiliki fitur yang cukup lengkapHandling terlalu berat
Kapasitas bagasi sangat luasHarganya tergolong mahal
Performa mesin cukup handal
Konsumsi bahan bakar irit

Demikian itu untuk informasi tentang Review Kekurangan dan Kelebihan Honda ADV 150 yang pada kesempatan ini kami dapat sajikan untuk anda, semoga saja anda dapat terbantu dengan adanya informasi tentang kelebihan dan kekurangan motor ini. Adapun untuk anda yang ingin mengetahui kembali informasi lainnya seputar sepeda motor honda ADV 150 ini, maka silahkan bagi anda untuk melihat informasi tentang Harga dan Spesifikasi Honda ADV 150 yang akan kami bahas juga hari ini. Sehingga untuk anda yang memang benar – benar ingin membeli sepeda motor honda matic yang satu ini sudah memiliki sumber yang cukup lengkap.

Karena sangat penting sekali apabila anda ingin membeli sebuah kendaraan bermotor untuk mengetahui terlebih dahulu informasi tentang sepeda motor yang akan anda beli. Jangan sampai anda merasa kecewa setelah anda membeli sepeda motor tersebut, karena nantinya anda akan merasa kecewa apabila kendaraan yang anda beli tersebut tidak sesuai dengan apa yang anda harapkan. Sedangkan untuk anda yang mungkin merasa sudah tidak sabar ingin mengetahui dengan lengkap informasi tentang harga dan spesifikasi honda ADV 150 ini secara lengkap, maka silahkan bagi anda untuk langsung saja melihat informasinya berikut ini.

Spesifikasi Honda ADV 150 Lengkap

Mesin
Tipe Mesin4 – Langkah, SOHC, eSP, Idling Stop System
Volume Silinder150 cc
Daya Maksimal10,7 kW ( 14,5 PS ) / 8.500 rpm
Torsi Maksimal13,8 Nm ( 1,34 kgf.m ) / 6.500 rpm
Sistem Bahan BakarPGM – FI ( Programmed Fuel Injection )
TransmisiOtomatis, V-Matic
StarterElektrik
KoplingAutomatic Centrifugal Clutch Dry Type
Tangki Bahan Bakar8L
Rangka
RangkaDouble Cradle
Suspensi DepanTelescopic
Suspensi BelakangTwin Subtank Rear Suspension
Rem DepanHydraulic Disc
Rem BelakangHydraulic Disc
Sistem PengeremanTriple Pot Hydraulic, CBS ( untuk tipe CBS ), Anti – Lock Braking System (untuk tipe ABS)
Ukuran Ban Depan110/80 – 14 M/C Tubeless
Ukuran Ban Belakang130/70 – 13 M/C Tubeless
Dimensi
Panjang X Lebar X Tinggi1.950 x 763 x 1.153 mm
tinggi tempat duduk795 mm
jarak sumbu roda1,324 mm
jarak terendah ke tanah165 mm
Berat132 kg ( Tipe CBS ), 133 kg ( Tipe ABS – ISS )
Kelistrikan
Baterai / AkiMF 12 V – 5 Ah
Sistem PengapianFull Transisterized
BusiNGK MR8K-9

Daftar Harga Honda ADV 150 Terbaru

Tipe
Harga
Harga Honda ADV 150 CBSHarga Honda ADV 150 ABS
Rp 34,077,000Rp 37,077,000

Itulah informasi tentang Spesifikasi dan Harga Motor Honda ADV 150 yang baru saja kami coba sajikan bersamaan dengan informasi tentang Kelebihan dan Kekurangan Honda ADV 150, mudah – mudahan saja dari sedikit informasi yang baru saja kami berikan diatas tadi dapat benar – benar membantu anda – anda semuanya. Akan tetapi untuk anda yang mungkin merasa ingin mengetahui kembali beberapa informasi lainnya yang masih berhubungan dengan kelebihan dan kekurangan motor ataupun tentang spesifikasi dan harga, maka silahkan bagi anda untuk baca juga Kelebihan dan Kelemahan Honda Beat Street yang beberapa waktu lalu baru saja kami berikan.

Barang kali saja ada diantara anda yang memang merasa tertarik ingin mengetahui informasi tentang sepeda motor honda beat street, maka dari itu tidak ada salahnya apabila anda melihat kembali informasi yang sudah pernah kami berikan sebelumnya itu. Akan tetapi untuk anda yang sekiranya merasa kurang tertarik dengan informasi tersebut, maka anda masih dapat kembali melihat-lihat informasi lainnya lagi yang beberapa waktu lalu sudah pernah kami bahas juga. Mungkin saja salah satu diantara informasi yang beberapa waktu lalu sudah pernah kami berikan tersebut ada yang sesuai dengan informasi yang memang anda sedang cari – cari.