Home » Mobil Toyota » Kelebihan dan Kekurangan Mobil Toyota Avanza Gen Pertama

Kelebihan dan Kekurangan Mobil Toyota Avanza Gen Pertama

Kekurangan dan Kelebihan Mobil Toyota Avanza Gen Pertama | Mobil toyota avanza adalah sejenis mobil MPV yang diproduksi oleh pabrikan mobil Daihatsu untuk pasaran Indonesia dan dipasarkan dengan dua merek yaitu, Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia. Mobil MPV toyota ini pertama kali diluncurkan pada tahun 2003 dalam acara Gaikindo Auto Expo dan pada tahun tersebut langsung terjual mencapai angka 100 ribu unit. Nama Avanza sendiri diambil berdasarkan kata Avanzato dalam bahasa Italia yang memiliki makna Peningkatan. Masa produksi toyota avanza gen pertama ini hanya mencapai tahun 2011 saja, dan ditahun tersebut pula diluncurkannya Toyota Avanza gen Kedua.

Mobil toyota avanza gen pertama ini juga tergolong jenis mobil MPV yang bisa dibilang sudah cukup nyaman untuk digunakan, oleh karena itu penjualan toyota Avanza gen pertama ini tergolong laris dipasaran. Selain itu, harga toyota avanza gen pertama juga masih tergolong sangat terjangkau, bila dibandingkan dengan toyota avanza gen kedua atau toyota avanza veloz, maka harganya akan sangat berbeda jauh. Bagi anda yang sekiranya merasa sedang ingin membeli mobil toyota avanza generasi pertama, maka tidak ada salahnya bagi anda untuk melihat terlebih dahulu informasi kekurangan dan kelebihan mobil toyota avanza gen pertama dari kami ini.

Dengan anda melihat terlebih dulu informasi kelebihan dan kekurangan mobil toyota avanza gen pertama dari kami ini, maka anda akan cukup memiliki informasi yang dapat anda jadikan bahan pertimbangan sebelum anda membeli mobil toyota MPV yang satu ini. Karena sangat penting sekali kita mengetahui terlebih dulu apa saja yang menjadi kelebihan dan kekurangan kendaraan yang akan kita beli tersebut. Adapun untuk anda yang merasa ingin segera mengetahui dengan lengkap informasi tentang kekurangan dan kelebihan mobil toyota avanza gen pertama ini, maka mari kita lihat bersama – sama informasi tersebut dengan lengkap yang akan coba kami jabarkan kepada anda dibawah ini.

Kekurangan dan Kelebihan Mobil Toyota Avanza Gen Pertama

Kelebihan Mobil Toyota Avanza Gen Pertama

Untuk kelebihan toyota avanza gen pertama mungkin dapat kita lihat dari sisi eksterior, meskipun dari sisi eksterior toyota avanza gen pertama ini masih belum tampak cukup modern dan belum banyak fitur canggih yang disematkan. Namun desain body toyota avanza bisa dibilang sudah cukup luwes atau enak dilihat, karena bentuk bodynya yang tidak terlalu kaku. Dan jika dibandingkan dengan mobil – mobil keluaran sekarang ini, desain body mobil toyota avanza gen pertama ini juga masih mampu bersaing. Tinggal perawatan terhadap body mobil toyota avanza ini saja yang harus dilakukan dengan rutin agar tampilannya tetap kinclong.

Kelebihan mobil toyota avanza gen pertama selanjutnya kami rasa terletak pada kapasitas kabin yang tergolong luas, dengan jumlah maksimal kapasitas penumpang 7 orang. Sehingga mobil toyota MPV yang satu ini akan sangat pas apabila digunakan bagi anda yang memang akan dipergunakan untuk membawa orang banyak. Selain itu juga kapasitas kabinnya yang luas akan lebih memberikan kenyamanan kepada pada penumapang, meskipun kapasitas jumlah penumpangnya banyak. Sedangkan kelebihan mobil toyota avanza gen pertama berikutnya adalah fitur – fitur yang disematkan tergolong sudah lengkap, meskipun bukan jenis fitur – fitur yang canggih seperti mobil keluaran sekarang ini.

Beberapa fitur toyota avanza gen pertama itu sendiri diantaranya adalah power window yang mempermudah para pengguna membuka atau menutup kaca jendela pintu, kemudian terdapat pula sistem AC yang akan memberikan kesejukan bagi para pengguna saat cuaca sedang panas. Fitur toyota avanza gen pertama selanjutnya adalah sistem audio yang dapat digunakan pula sebagai radio serta dapat terhubung menggunakan Bluetooth, USB, ataupun AUX, dan sistem audio tersebut sudah dilengkapi dengan adanya 4 buah speaker yang akan menjadi keluaran audionya. Sehingga para pengguna juga akan tetap mendapatkan media hiburan yang mencuckupi ketika berkendara menggunakan mobil toyota MPV ini.

Kelebihan mobil toyota avanaza gen pertama selanjutnya kami rasa terdapat pada konsumsi bahan bakarnya yang tergolong irit, dimana konsumsi BBM toyota avanza yang diperlukan ialah 8 sampai 10 km per liter untuk penggunaan dalam kota, dan 10 sampai 13 km per liter untuk penggunaan luar kota. Sehingga para pengguna tidak perlu merasa khawatir akan kehabisan bahan bakar atau BBM saat menempuh perjalanan menggunakan mobil toyota MPV yang satu ini. Selain itu, kelebihan toyota avanza yang selanjutnya adalah harga jualnya yang tergolong sangat terjangkau, dimana untuk harga toyota avanza gen pertama ini dibandrol antara 60 juta rupiah sampai 120 juta rupiah.

Spesifikasi dan Harga Mobil Toyota Avanza Gen Pertama

Kekurangan Mobil Toyota Avanza Gen Pertama

Meskipun kelebihan mobil toyota avanza gen pertama ini bisa dibilang cukup banyak, akan tetapi masih tetap ada pula beberapa kekurangan toyota avanza gen pertama itu sendiri. Dan beberapa kekurangan mobil toyota avanza gen pertama ini diantaranya adalah plat body yang digunakan masih tergolong tipis dan masih belum dilengkapi dengan adanya sistem keamanan seperti side impact beam dan yang lainnya, sehingga akan sangat berbahaya jika para pengguna mengalami sebuah benturan yang keras. Selain itu, kelemahan toyota avanza gen pertama lainnya adalah bahan interior dirasa masih terlalu biasa – biasa saja atau belum menggunakan kualitas bahan terbaik.

Kekurangan mobil toyota avanza berikutnya adalah fitur – fitur yang disematkan masih sangat minim, seperti misalnya fitur hiburannya saja masih menggunakan fitur – fitur yang standar hanya tersedia sistem audio 1DIN. Selain itu, kekurangan mobil toyota avanza gen pertama dari sisi fiturnya ialah minim akan fitur keselamatan, dimana pada mobil toyota avanza gen satu ini masih belum dilengkapi dengan fitur keselamatan yang yang memadai seperti jenis – jenis mobil keluaran sekarang ini. Ditambah lagi dengan kurangnya akan fitur keamanan, seperti belum dilengkapinya kamera belakang, sistem alarm, dll. Hal tersebut membuat para pengguna harus menambahkan sendiri fitur – fitur tersebut.

Selain itu, kelemahan toyota avanza gen pertama selanjutnya ialah bobot mobil yang masih dirasa terlalu ringan, hal tersebut menjadikan kestabilan mobil toyota avanza gen pertama ini sangat kurang. Terlebih lagi pada saat digunakan seorang diri dengan kecepatan yang cukup tinggi, maka mobil toyota avanza gen pertama ini akan terasa sedikit melayang ketika digunakan. Dan hal tersebut pastinya akan cukup membahayakan para pengguna, dan hal tersebut pulalah yang menjadikan banyaknya catatan kecelakaan dijalan bagi para pengguna mobil toyota avanza dan memiliki tingkat nilai kecelakaan tertinggi dibandingkan dengan jenis mobil – mobil yang lainnya.

Kelebihan Toyota Avanza Gen Pertama
Kekurangan Toyota Avanza Gen Pertama
Deasin eksteriornya tidak ketinggalan zamanPlat body dirasa masih terlalu tipis
Kapasitas kabin sudah tergolong cukup luasKurang stabil pada kecepatan tinggi
Dilengkapi fitur standar seperti AC, Power Window, Audio 1DINMatrial interior masih biasa – biasa saja
Konsumsi BBM iritBelum dilengkapi fitur keselamatan dan keamanan yang lengkap
Perawatannya mudah dilakukan
Harga belinya sangat terjangkau

Kami rasa sudah cukup sekian saja dulu untuk informasi mengenai Kelebihan dan Kekurangan Mobil Toyota Avanza Gen Pertama dari kami sekarang ini, jika memang masih ada diantara anda yang merasa tertarik ingin tetap membeli mobil toyota avanza gen pertama ini setelah tadi anda melihat informasi mengenai Kekurangan dan Kelebihan Mobil Toyota Avanza Gen Pertama yang kami sajikan diatas. Maka alangkah baiknya apabila anda melanjutkan untuk kembali melihat informasi tentang Harga dan Spesifikasi Toyota Avanza Gen Pertama yang akan turut kami sajikan pula kepada anda untuk sekarang ini dengan lengkap.

Sehingga bagi anda yang merasa ingin membeli mobil toyota MPV ini sudah memiliki informasi tentang mobil tersebut dengan lengkap. Dengan lengkapnya informasi yang anda miliki sebelum membeli sebuah kendaraan, pastinya hal tersebut akan membuat anda lebih merasa percaya diri sebelum membeli kendaraan tersebut. Karena anda sudah dapat menentukan apakah kendaraan tersebut sekiranya sesuai dengan tipe kendaraan yang sedang dicari oleh anda. Untuk anda yang mungkin sudah merasa ingin mengetahui dengan lengkap informasi harga dan spesifikasi mobil toyota avanza gen pertama ini, maka silahkan bagi anda untuk melihat informasi lengkapnya berikut ini.

Spesifikasi Mobil Toyota Avanza Gen Pertama

Mesin
Tipe Mesin
  • K3-VE 1.3L
  • 3SZ-VE 1.5L
Volume Silinder
  • 1.329 cc
  • 1.496 cc
Daya Maksimal
  • 92 HP / 6.000 rpm (1.3L)
  • 109 HP / 6.000 rpm (1.5L)
Torsi Maksimal
  • 120 Nm / 4.400 rpm (1.3L)
  • 141 Nm / 4.400 rpm (1.5L)
Transmisi5 Percepatan MT / 4 Percepatan AT
Sistem Bahan Bakar
Dimensi
P x L x T4.200 mm x 1.660 mm x 1.695 mm
Jarak Sumbu Roda2.655 mm
Jarak Pijakan Depan1.425 mm
Jarak Pijakan Belakang1.435 mm
Jarak Terendah Ke Tanah200 mm
Berat Kosong– kg
Kapasitas Tangki Bahan Bakar– liter
Rangka
Suspensi DepanMacPherson Strut with Coil Spring
Suspensi Belakang4 Link Lateral Rod with Coil Spring
Rem DepanDisc
Rem BelakangDrum
Ukuran Ban

Daftar Harga Mobil Toyota Avanza Gen Pertama

Tipe
Harga
Harga Mobil Toyota Avanza Tahun 2003Rp. 60.000.000,-
Harga Mobil Toyota Avanza Tahun 2004Rp. 67.000.000,-
Harga Mobil Toyota Avanza Tahun 2005Rp. 69.000.000,-
Harga Mobil Toyota Avanza Tahun 2006Rp. 70.000.000,-
Harga Mobil Toyota Avanza Tahun 2007Rp. 72.000.000
Harga Mobil Toyota Avanza Tahun 2008Rp. 76.000.000
Harga Mobil Toyota Avanza Tahun 2009Rp. 82.000.000
Harga Mobil Toyota Avanza Tahun 2010Rp. 111.000.000
Harga Mobil Toyota Avanza Tahun 2011Rp. 115.000.000

Dengan ini selesai sudah untuk informasi mengenai Spesifikasi dan Harga Toyota Avanza Gen Pertama yang sekiranya kami dapat sajikan untuk anda hari ini bersama dengan Kekurangan dan Kelebihan Mobil Toyota Avanza Gen Pertama, mudah – mudahan saja dari sedikit informasi tentang mobil toyota avanza gen pertama yang baru saja kami bahas diatas tadi itu dapat memberikan tambahan pengetahuan bagi anda. Sedangkan untuk anda yang mungkin merasa ingin mencoba membandingkan kemampuan dari mobil toyota avanza ini dengan tipe yang lainnya, maka silahkan bagi anda untuk baca juga Kelebihan dan Kekurangan Toyota Avanza Veloz.

Siapa tahu saja ada diantara anda yang ingin coba membandingkan kemampuan Toyota Avanza Gen Pertama Vs Toyota Avanza Veloz, maka dari itu tidak ada salahnya bagi anda untuk mencoba kembali melihat-lihat informasi tentang kekurangan dan kelebihan mobil lainnya yang sudah pernah kami sajikan sebelumnya. Atau untuk anda yang sekiranya mungkin merasa masih kurang tertarik juga dengan informasi tersebut, maka kami sarankan bagi anda untuk mencoba lagi melihat-lihat informasi lainnya yang masih berhubungan dengan kekurangan dan kelebihan mobil. Mungkin akan ada salah satu diantara informasi yang sudah kami berikan yang sesuai dengan informasi yang anda sedang cari.

Save