Home » Honda » Kelebihan dan Kekurangan Motor Honda Beat FI CBS Lengkap

Kelebihan dan Kekurangan Motor Honda Beat FI CBS Lengkap

Kelebihan Motor Honda Beat Fi CBS – Sepeda Motor Honda Beat merupakan salah satu Jenis Motor Matic yang diproduksi oleh Perusahaan Astra Honda Motor (AHM) Indonesia dan Jenis Motor Matic (Skuter) ini pertama kali diluncurkan di Pasar Indonesia di tahun 2008 silam, yang sampai sekarang ini pun produk Motor Honda Beat telah sangat laku, digemari, banyak dibeli dan digunakan oleh Masyarakat Indonesia khususnya yang didominasi oleh kalangan Anak Muda dan Dewasa.

Adapun PT. Astra Honda Motor (AHM) telah memproduksi setidaknya 4 Tipe Motor Honda Beat yakni Pertama Motor Honda Beat Karburator yg masih memekai Teknologi Mesin Karburator, Velg Jari – Jari (Tipe Honda Beat SW) dan Velg Castwheel (Tipe Honda Beat CW), Kedua Motor Honda Beat Injeksi (FI) yakni yang telah memakai Sistem Injeksi dengan Velg Jari – Jari (Tipe Honda Beat FI SW) dan Velg Cas Wheel Racing (Tipe Honda Beat FI CW), Ketiga Motor Honda Beat FI CBS yakni yang memakai Teknologi Injeksi Sistem, Velg Cash Wheel dan telah dilengkapi oleh Sistem Pengereman CBS (Combi Brake System) dan Keempat ialah Motor Honda Beat eSP ISS yg merupakan produk motor terbaru dari versi Honda Beat Indonesia.

kelebihan dan kekurangan motor honda beat fi cbs

Hanya disini dikesempatan ini saya selaku penulis di laman Situs Kelebihan Motor akan memberikan ulasan dan penjelasan secara lengkap tentang Kelebihan dan Kekurangan Motor Honda Beat Fi CBS karena memang tidak bisa dipungkiri bahwa diluar sana khususnya Pasar Indonesia masih cukup banyak Masyarakat yang mencari dan berminat untuk membeli produk Motor Honda Beat FI baik Versi Bekas maupun Versi Terbarunya. Hal tersebut tentu menjadi prestasi yang cukup bagus bagi PT. Astra Honda Motor (AHM) karena cukup stabil dalam menjual produk Motor Honda Beat di Pasar Indonesia dan pada tahun 2016 lalu pun pihak PT. AHM telah menjual Honda Beat mencapai 10 Juta Unit lebih sejak tahun 2008 silam.

Kelebihan Motor Honda Beat Fi CBS Secara Lengkap

Langsung saja untuk ulasan tentang Kelebihan Motor Honda Beat FI CBS yang pertama datang dari khualitas dan performa Mesinnya karena untuk Kapasitas Mesin Motor Honda Beat FI CBS telah memakai Tipe Mesin 4 Langkah SOHC dengan Diameter x Langkah sebesar 50 mm x 55 mm dan mempunyai kapasitas Mesin sebesar 108 cc yang mampu menyemburkan Tenaga Kuda Secara Maksimum sebesar 6.27 kW per putaran 8.000 rpm dengan Torsi sebesar 8.68 N.m per putaran 6.500 rpm yang tentunya susah sangat mampu untuk melumat segala medan jalan yang ada di Indonesia baik itu medan jalan menanjak dan medan jalan beraspal tanah.

Apalagi Kelebihan Motor Honda Beat FI CBS dibagian Mesinnya ini telah dilengkapi oleh Teknologi Mesin Injeksi (Fitur Injeksi) yang sangat berguna untuk mengoptimalkan kinerja Mesin Honda Beat FI CBS dan telah mempunyai perbandingan kompresi sebesar 9,2:1 sehingga dengan perpaduan ini akan membuat Honda Beat FI CBS menjadi irit dan hemat pemakaian Bahan Bakar Motor (BBM) nya. Belum lagi Honda Beat FI CBS telah mempunyai Tipe Transmisi V Matic Otomatis dengan Tipe Starter Pedal dan Elektrik yang akan memudahkan para penggunanya saat memakai dan menggunakan Honda Beat FI CBS ini.

kelebihan motor honda beat fi cbs

Kemudian Keunggulan Motor Honda Beat FI CBS selanjutnya ada dibagian tampilan bodi dan dimensi bodinya karena untuk Dimensi Bodi Honda Beat FI CBS sudah cukup ramping dan ringan dengan memiliki Panjang Keseluruhan sebesar 1.863 mm x Lebar sebesar 675 mm x Tinggi sebesar 1.072 mm dengan Berat Kosong Motor sebesar 93 Kg dan mempunyai Jarak Rendah ke Tanah sebesar 140 mm sehingga dengan dimensi bodi honda beat fi cbs yang ramping dan ringan ini sangat cocok jika digunakan untuk bermanuver di Jalanan Kota – Kota Besar yang mempunyai Volume Kendaraan tinggi dan sangat mudah saat digunakan di medan jalan yang banyak tikungan, tanjakan dan menurun.

Kekurangan Motor Honda Beat FI CBS Yang Ada

Setelah kalian mengetahui secara lebih detail tentang Kelebihan Motor Honda Beat FI CBS diatas, sekarang tiba saatnya bagi kalian untuk mengetahui Kekurangan dan Kelemahan Motor Honda Beat FI CBS yang ada agar kalian sebagai pengguna tidak merasa kecewa dan merasa menyesal setelah membeli Sepeda Motor Honda Beat FI CBS baik Versi Bekas dan Versi Terbarunya.

Kemudian untuk Kekurangan Motor Honda Beat FI CBS yang pertama ialah mempunyai Sistem Kelistrikan yang kurang stabil, walaupun kekurangan ini tidak terjadi disemua produk Motor Honda Beat Fi CBS tetapi jika hal tersebut terjadi di salah satu Motor Honda Beat FI CBS maka sangat berpengaruh terhadap Aki yang cepat rusak (Soak) dan Lampu Depan yang cepat putus (Mati). Lalu Kekurangan Motor Honda Beat FI CBS selanjutnya ialah memiliki kapasitas hanya sebesar 108 cc dan untuk takaran sekarang ini sudah jamannya Kapasitas Mesin 125 cc.

Hal tersebut tentunya bukan masalah serius, hanya saja jika mempunyai uang lebih maka ada baiknya jika membeli produk Sepeda Motor Berkapasitas Mesin 125 cc ataupun 150 cc seperti Motor Honda Vario 125 eSP dan Motor Honda Vario 150 eSP yang sudah tentu memiliki khualitas dan Performa Mesin yang lebih Gahar dan sudah ada di Pasar Indonesia. Lalu Kelemahan Motor Honda Beat FI CBS yang lain ialah mempunyai tempat Bagasi (Tempat Penyimpanan) dibawah Jok Duduk yang sempit (kurang besar) sehingga kalian sebagai pengguna hanya bisa menyimpan Mantel (Jas Hujan) saja di Tempat Bagasi Motor Honda Beat FI CBS ini.

Spesifikasi Motor Honda Beat FI CBS Secara Lengkap

Dimensi Bodi
Panjang x Lebar x Tinggi1.863 mm x 675 mm x 1.072 mm
Jarak Sumbu Roda1.255 mm
Jarak Terendah Ke Tanah140 mm
Berat Kosong93 kg
Kapasitas Tangki BBM3.7 liter
Mesin (Dapur Pacu)
Merk Mesin4 Langkah, SOHC, Sistem Injeksi
Volume Silinder108 cc
Kompresi9,2:1
Daya Maksimum6.27 kW / 8.000 rpm
Torsi Maksimum6.68 N.m / 6.500 rpm
Sistem Suplai BBMInjeksi (PGM-FI)
Gigi TransmisiOtomatis, V-Matic
Kapasitas Oli Mesin0.8 Liter pada pergantian periodik
Rangka dan Suspensi
Merk RangkaTulang Pulang
Merk Suspensi DepanTeleskopik
Merk Suspensi BelakangLengan Ayun dg Shockbreaker Tunggal
Tipe Rem DepanCakram Hidrolik dg Piston Tunggal
Tipe Rem BelakangTromol
Ukuran Ban Depan80/90 – 14 M/C 40P
Ukuran Ban Belakang90/90 – 14 M/C 46P
Kelistrikan dan Busi
BateraiBaterai 12V – 3Ah
Tipe PengapianFull transisterized, Baterai
Merk BusiNGK CPR9EA-9

Perlu kalian ketahui bahwa didalam ulasan Spesifikasi Motor Honda Beat Fi CBS secara lengkap diatas telah kami ambil dari situs laman PT. Astra Honda Motor (AHM) Indonesia sehingga bisa disimpulkan kepada kalian bahwa informasi ini sudah bisa dipercaya dan sudah bisa disimpan oleh kalian sebagai pedoman kalian sebelum membeli produk Motor Honda Beat FI CBS ini agar kalian tidak merasa menyesal ataupun merasa kecewa setelah membeli Sepeda Motor Honda Beat FI CBS.

Kemudian sebagai tambahan saja bahwa Kelebihan Motor Honda Beat FI CBS yang paling penting ialah telah didukung oleh Sistem Pengereman CBS (Combi Brake System) yang mampu mengkombinasikan Rem Bagian Depan dan Belakang dengan Tuas Rem di tekan sehingga bisa dikatakan khualitas Rem Depan dan Belakang Honda Beat FI CBS sudah dapat diandalkan kegunaannya. Lalu dibagian Rangka dan Suspensinya pun telah bagus karena Rangka Honda Beat FI CBS telah memakai Tipe Rangka Tulang Punggung yang kokoh dengan Tipe Suspensi Depan Teleskopic dan Tipe Suspensi Belakang Lengan Ayun dg Sokbeker tunggal.