Home » Suzuki » Kelebihan dan Kekurangan Motor Suzuki Nex Fi Yang Ada

Kelebihan dan Kekurangan Motor Suzuki Nex Fi Yang Ada

Kelebihan Motor Suzuki Nex Fi – Perkembangan produk Sepeda Motor di Pasar Tanah Air (Indonesia) untuk sekarang ini sudah semakin berkembang semakin pesat dan dalam hal ini bisa kita lihat fakta sederhana bahwa pengguna Sepeda Motor di Indonesia sudah semakin banyak dari tahun ke tahun dan sekarang ini pun kita bisa melihat bahwa untuk sekarang ini sudah semakin banyak sekali produk – produk Sepeda Motor Terbaru yang hadir dan secara resmi bisa dibeli oleh Masyarakat Indonesia sehingga bisa disimpulkan bahwa Pasar Indonesia sangatlah baik sekali untuk menjual Produk Sepeda Motor karena bisa dikatakan bahwa Sepeda Motor untuk sekarang ini merupakan kebutuhan Primer (Pokok) untuk mendukung segala aktivitas para Penggunanya.

Oleh karena itu dari Pihak PT. Suzuki Motor Corporation ikut berkompetisi didalam Pasar Indonesia yang secara khusus dimotori oleh PT. Suzuki Indomobil Sales yang merupakan salah satu Perusahaan Besar yang bertugas untuk menjual dan memproduksi produk Sepeda Motor, Mobil dan ATV Merk Suzuki di Pasar Indonesia. Adapun untuk Produk Sepeda Motor Suzuki Nex Fi ini merupakan salah satu Jenis Sepeda Motor Matik dengan kapasitas Mesin sebesar 115 cc yang dibuat oleh Perusahaan Suzuki Indomobil Sales yang sudah secara resmi dan dapat dibeli oleh semua Masyarakat Indonesia mulai tahun 2011 lalu karena Sepeda Motor Suzuki Nex Fi ini dibuat dan diproduksi untuk menggantikan Jenis Motor Matik Suzuki Spin 125 SR yang secara resmi sudah tidak diproduksi lagi di Pasar Indonesia.

kelebihan motor suzuki nex fi

Oleh karena itu disini kami selaku penulis di laman Website Kelebihanmotor.com akan mencoba memberikan ulasan secara detail dan dalam tentang Kelebihan dan Kekurangan Motor Suzuki Nex Fi kepada kalian karena kami juga meyakini bahwa diluar sana banyak sekali Masyarakat Indonesia yang mencari dan membutuhkan informasi yang ditulis secara detail dan lengkap tentang salah satu produk Motor Matik Suzuki terbaru ini. Apalagi jika kita melihat hasil Survei yang mengatakan bahwa untuk saat ini Jenis Motor Matik semakin banyak yang menggunakan dibandingkan dengan Jenis Motor Bebek ataupun Jenis Sepeda Motor Sport di Pasar Indonesia sehingga sudah sangat pasti tidak sedikit Masyarakat Indonesia yang mempunyai niat membeli dan ingin mempunyai Jenis Motor Matik Suzuki Nex Fi.

Kelebihan Motor Suzuki Nex Fi Secara Lebih Dalam

Baiklah langsung saja kita melihat Keunggulan dan Kelebihan Motor Suzuki Nex Fi pertama yang akan dituliskan disini yakni tentang khualitas Mesin Motor Suzuki Nex Fi yang sudah cukup Gahar dan Irit Bahan Bakar dikelas Motor Matik 115 cc karena untuk Spesifikasi Mesin Motor Suzuki Nex Fi ini telah memakai Tipe Mesin 4 Langkah, 2 Valve, SOHC, Berpendingin Udara dan Tipe Karbulator BS22 dengan Volume (Kapasitas) Mesin sebesar 115 cc. Apalagi Mesin Motor Suzuki Nex Fi ini mempunyai Ratio Kompresi sebesar 9:4 dan mempunyai Diameter x Langkah sebesar 51.0 mm x 55.2 mm yang mampu menyemburkan Tenaga Kuda Mesin Secara Maksimal sebesar 9.4 Ps perputaran 8.800 rpm dengan Torsi Mesin Secara Maksimal sebesar 8.7 Nm per putaran 6.500 rpm.

Kapasitas Mesin yang ada didalam Sepeda Motor Matik Suzuki Nex Fi ini pun sudah bisa dikategorikan sebagai Mesin yang cukup Gahar untuk takaran Jenis Motor Matik Kelas 115 cc, apalagi didalamnya sudah didukung oleh kehadiran Sistem Penyuplai Bahan Bakar Motor Merk Fuel Injection yang berguna untuk memberikan tingkat keefesien pemakaian Bahan Bakar Motor (BBM) agar lebih awet dan irit penggunaannya. Kemudian Kelebihan Motor Suzuki Nex Fi selanjutnya yang paling penting ialah mempunyai bandrol Harga Motor Nex Fi terbaru dikelasnya yang lebih murah jika dibandingkan dengan Jenis Motor Matik saingannya seperti Sepeda Motor Honda Vario 110 cc yang diproduksi oleh PT. Astra Honda Motor (AHM) Indonesia dan Sepeda Motor Yamaha Mio J Fi yang dibuat oleh Perusahaan Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).

kelebihan dan kekurangan motor suzuki nex fi

Sedangkan Keunggulan Motor Suzuki Nex Fi yang lain bisa kita lihat didalam tampilan dan Desain Bodi Motor Nex Fi yang sudah dibuat dengan ukuran yang lebih Sederhana tetapi sudah terlihat Elegan dan Sporty karena Jenis Motor Matik Suzuki ini sudah dibuat dengan ukuran Dimensi Panjang Bodi sebesar 1.850 mm x Lebar Motor sebesar 665 mm x Tinggi sebesar 1.035 mm dengan Jarak Sumbu Roda sebesar 1.235 mm sehingga akan sangat mudah sekali bagi kalian para pengguna Suzuki Nex Fi ini saat bermanuver di Jalanan yang ada di Indonesia. Apalagi untuk ukuran Jarak Pijak Ke Tanah yang sebesar 135 mm tersebut sudah cukup aman bagi kalian jika melewati Jalanan yang sedang terkena Banjir dengan Volume Banjir Sedang dan akan dengan mudah saat melewati Polisi Tidur yang ada di Jalan Tikus.

Beberapa Kekurangan Motor Suzuki Nex Fi Yang Ada

Kemudian setelah kalian melihat dan membaca tentang Kelebihan – Kelebihan Motor Suzuki Nex Fi, tiba saatnya bagi anda – anda semua para pembaca untuk melihat ulasan tentang Kelemahan Motor Nex Fi yang ada didalamnya dan perlu kalian ketahui bahwa ulasan ini sangatlah penting bagi kalian yang ingin membeli Jenis Motor Suzuki Nex Fi ini karena dengan mengetahui Kelebihan dan Kelemahan Motor Suzuki Nex Fi maka anda bisa menjadi lebih berminat untuk membelinya dan tentunya dengan mengetahui ulasan ini kalian tidak akan merasa kecewa setelah membeli Suzuki Nex Fi Baru maupun Bekasnya.

Langsung saja Kekurangan – Kekurangan Motor Suzuki Nex Fi antara lain mempunyai bentuk Desain Bagian Depan Motor (Head Lamp) yang sedikit aneh bentuk tampilannya dan Sean Kanan Kiri dibagian Depannya pun diletakkan sedikit ke Atas Headlamp Depan sehingga Lampu Sean Kanan Kiri jika digunakan di Siang Hari kurang jelas di Mata. Lalu Kekurangan Motor Suzuki Nex Fi selanjutnya terletak didalam Bentuk Velg Ban Depan Belakang yang kurang bagus dan jadul karena memiliki bentuk menyerupai Velg Ban milik Motor Yamaha Fiz R dan mempunyai bentuk Desain Bodi yang terlalu kecil untuk digunakan oleh pengguna yang memiliki Postur Badan Tinggi Besar.

Kelebihan Motor Suzuki Nex Fi
Kekurangan Motor Suzuki Nex Fi
Desain Bodi Dinamis dan RinganDesain Bodi tidak cocok untuk Orang Tinggi dan Besar
Khualitas Mesin GaharBentuk Lampu Sen dan Headlamp yang kurang bagus
Irit dan Hemat Bahan Bakar MotorBentuk Velg Ban Depan Belakang Mirip Velg Fiz R
Motor Matik Murah di Kelas 115 ccKalah saing dengan Matik Honda dan Yamaha

Mungkin seperti itu saja Kelemahan dan Kekurangan Motor Suzuki Nex Fi yang ada, hanya saja kekurangan tersebut tidaklah cukup mengkhawatirkan karena ingat bahwa semua Jenis Motor Matik di Pasar Indonesia pastinya memiliki kelemahan dan kekurangannya, apalagi dibalik kekurangannya tersebut Motor Matik Suzuki Nex Fi sudah memiliki Kapasitas Mesin Gahar dikelas 115 cc dengan Pemakaian Bahan Bakar Motor yang sudah Irit dan Hemat sehingga tidaklah merugi bagi kalian yang ingin membeli Jenis Motor Suzuki Nex Fi ini.

Spesifikasi Motor Suzuki Nex Fi Secara Lengkap

Dimensi Bodi
Panjang x Lebar x Tinggi1.850 mm x 665 mm x 1.035 mm
Jarak Sumbu Roda1.235 mm
Jarak Terendah Ke Tanah135 mm
Berat Kosong87 kg
Kapasitas Tangki Bahan Bakar3.5 Liter
Rangka dan Suspensi
Tipe RangkaTulang punggung
Tipe Suspensi DepanTeleskopik, per ulir, Peredam Oli
Tipe Suspensi BelakangLengan ayun, per ulir, Peredam Oli
Rem DepanCakram
Rem BelakangTromol
Ukuran Ban Depan70/90 – 14 M/C 34P
Ukuran Ban Belakang80/90 – 14 M/C 46P
Mesin (Dapur Pacu)
Tipe Mesin4 Langkah, 2 Valve, SOHC, Berpendingin Udara
Volume Silinder115 cc
Tipe StarterElektrik dan engkol
Daya Maksimal9,4 Ps / 8.800 rpm
Torsi Maksimal8,7 Nm / 6.500 rpm
Sistem Suplai Bahan BakarFuel Injection
Tipe TransmisiCVT / V-belt

Harga Motor Suzuki Nex Fi Baru Bekas di Indonesia

Tipe
Harga
Harga Motor Suzuki Nex Fi TerbaruRp. 13.000.000,-
Harga Motor Suzuki Nex Fi BekasKlik Disini

Sebagai informasi saja bagi kalian bahwa apa yang sudah ada didalam Tabel Spesifikasi dan Harga Motor Suzuki Nex Fi diatas telah kami ambil dari Website Resmi Perusahaan Suzuki Motor Indonesia sehingga bisa disimpulkan secara lebih sederhana bahwa apa yang sudah dituliskan di artikel ini sudah dapat dipercaya kebenerannya dan sudah bisa diambil sebagai pedoman ataupun informasi akurat kalian sebelum membeli Jenis Motor Suzuki Nex Fi ini. Kami pun sekali lagi sangat yakin bahwa masih banyak Masyarakat Indonesia yang membutuhkan informasi tentang Jenis Motor Matik Suzuki Nex Fi ini sehingga kami selaku penulis bukan hanya memberikan ulasan tentang Kelebihan Motor Suzuki Nex Fi saja, tetapi didalamnya telah tercantumkan Kekurangan, Spesifikasi dan Harganya secara lebih lengkap.

Apalagi didalam Jenis Motor Matik Suzuki Nex Fi selain memiliki khualitas Mesin yang dapat diandalkan, ternyata sudah mempunyai Jenis Pengereman yang aman dan Suspensi yang tak kalah berkhualitas dengan Jenis Motor Matik Terbaru. Hal tersebut dikarenakan Suspensi Depan Suzuki Nex Fi telah memakai Jenis Suspensi Teleskopik Per Ulir dengan Peredam Oli dan untuk Jenis Suspensi Belakangnya sendiri telah memakai Jenis Suspensi Lengan Ayun Per Ulir Peredam Oli. Untuk pengeremannya sendiri telah menggunakan Jenis Rem Depan Merk Cakram dengan Rem Tromol untuk Rem Belakangnya sehingga sudah cukup aman untuk digunakan oleh kalian sehari – harinya.