Home » Tips dan Trik » 7 Penyebab Ban Motor Matic Goyang dan Cara Mengatasi

7 Penyebab Ban Motor Matic Goyang dan Cara Mengatasi

Penyebab Ban Motor Matic Goyang | Memperhatikan kondisi ban sangat penting karena berfungsi untuk menggerakkan motor. Ban yang terasa goyang tidaklah aman karena berpotensi mengakibatkan kecelakaan. Ada banyak faktor yang menjadi penyebab ban motor matic goyang, salah satunya karena usia motor yang sudah tua.

Penyebab Ban Motor Matic Goyang?

Selain karena faktor usia pemakaian motor yang sudah lama, ada hal lain yang menyebabkan ban motor menjadi goyang. Untuk Lebih jelasnya, Anda bisa simak penjelasannya di bawah ini.

1. Aus Pada Laher Komstir

Penyebab ban motor menjadi goyang yang pertama adalah aus yang terjadi pada laher komstir. Keadaan tersebut mengakibatkan roda kendaraan tidak bekerja dengan baik. Selain itu stang tidak mudah dikendalikan sehingga memicu ketidakstabilan gerak motor.

2. Kendornya Jari-Jari Roda

Jari-jari roda yang kedor juga menjadi salah satu penyebab ban motor matic goyang. Saat fungsinya tidak stabil, maka komponen roda dapat terganggu. Misal velg tromol yang terhubung dengan jari-jari roda tiba-tiba lepas dari posisinya atau kendor, maka gerak kendaraan dapat oleng atau goyang dan tidak aman.

3. Bearing As Roda Depan

Hal ini merupakan penyebab ban depan motor matic goyang. Biasanya bearing mengalami karatan. Pastikan untuk menyervis motor tepat waktu agar bearing bisa segera dicuci, sebab jika tidak bearing akan menggemuk, kering, dan kemudian jebol yang mengakibatkan ban motor oleng.

4. Bearing As Roda Belakang

Selain bagian depan, bearing as roda belakang juga bisa mengalami masalah. Contohnya karena jarang ganti oli selama berbulan-bulan dan membuat kendaraan mengalami turun mesin. Kerusakan tersebut akan berdampak pada komponen lain dan juga menjadi penyebab ban belakang motor matic goyang.

5. Komponen Suspensi dan Mur Kendor

Kendornya komponen suspensi belakang beserta mur-murnya sangat berpengaruh pada stabilitas motor. Untuk menghindari pengendoran yang terjadi, Anda perlu mengeceknya secara rutin. Sehingga Anda tahu komponen apa saja yang kendor dan perlu dikencangkan supaya tidak mengakibatkan masalah yang lebih serius.

6. Velg Ringsek

Saat motor mengalami benturan yang keras ada banyak komponen yang mengalami kerusakan. Salah satunya velg ringsek yang juga berpengaruh pada goyangnya ban motor. Jika kondisinya sudah parah Anda harus menggantinya dengan yang baru, namun jika masih ringan cukup lakukan press dibagian yang rusak.

7. Usia Pemakaian

Seperti yang sudah disampaikan sebelumnya, bahwa usia pemakaian juga menyebabkan ban motor goyang. Bahkan lamanya pemakaian tersebut menjadi faktor utama karena pengerasan getas atau karet bos engine mounting. Dengan terjadinya pengerasan itu, getas akan pecah dan menimbulkan goyangan pada ban belakang.

Penyebab Ban Motor Matic Goyang

Cara Mengatasi Ban Motor Matic Goyang?

Setelah mengetahui hal-hal yang membuat ban motor goyang, Anda juga perlu memahami cara mengatasinya. Berikut beberapa cara yang bisa Anda pelajari untuk mengatasi ban motor matic yang sudah goyang.

1.    Mengecek Suspensi

Bagian ini sangat berperan penting bagi kestabilan gerak motor. Saat terjadi masalah pada suspensi seperti bantalan karetnya yang pecah, mengeras, atau tidak rapat maka akan menimbulkan gerakan yang tidak nyaman pada motor saat melaju. Maka dari itu pastikan untuk rajin mengecek suspensi atau shockbreaker motor Anda ke bengkel terdekat.

2.    Memperbaiki Velg

Anda bisa mengatasi ban motor yang goyang dengan cara memperbaiki velg. Jika diperlukan ganti velg dengan yang baru saat kondisinya sudah benar-benar memprihatinkan. Namun ada cara lain yang lebih terjangkau dengan melakukan press velg untuk beberapa bagian tertentu jika kondisinya cukup ringan.

3.    Mengisi Angin Ban

Cara mengatasi ban motor goyang selanjutnya adalah mengisi angin ban dengan sesuai. Karena angin ban terkadang dapat berkurang yang menyebabkan tidak stabil dan motor terasa berat. Isi Angin motor Anda dengan tekanan yang pas, supaya tidak mudah kempes atau bocor dan menjadikan ban motor goyang.

4.    Mengganti Ban Baru

Ganti ban baru juga dapat menjadi solusi untuk mengatasi ban motor goyang. Tapi, disarankan untuk jangan asal menggantinya. Perhatikan kembali, apakah masalah ban memang sudah sangat berat sehingga harus diganti, atau Anda bisa konsultasikan dulu pada teknisi ke bengkel resminya.

5.    Mengencangkan Mur

Atasi ban motor goyang Anda dengan mengencangkan mur-mur yang kendor. Caranya dengan melakukan pengecekan pada bearing roda belakang dan depan, serta stang. Selain cara ini Anda bisa lakukan dengan goyangkan roda motor ke kiri dan kanan, kemudian perhatikan apakah stang juga goyang.

6.    Membawa Ke Bengkel

Langkah paling akurat untuk mengatasi penyebab ban motor matic goyang milik Anda adalah dengan membawanya ke bengkel resmi. Anda bisa sampaikan permasalahan motor yang sedang dialami. Konsultasikan penanganannya serta penawaran harga terjangkau namun memberikan kualitas yang baik.

Itulah beberapa hal yang menyebabkan ban motor matic Anda bisa goyang beserta cara mengatasinya yang sekiranya pada kesempatan hari ini dapat Kelebihan Mobil berikan, mudah-mudahan saja informasi yang kami berikan diatas tadi dapat memberikan banyak manfaat.